Kapolres Metro Depok Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K. bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Depok melaksanakan kunjungan dan pengecekan ke Mapolsek Bojongsari, pada Minggu (28/12/2025) sore. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memastikan kesiapsiagaan personel serta optimalisasi pelayanan kepolisian kepada masyarakat.
Kunjungan Kapolres Metro Depok dimulai sekitar pukul 14.40 WIB di Mapolsek Bojongsari, Jalan Raya Cinangka No. 35, Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Setibanya di lokasi, Kapolres langsung melakukan pengecekan di ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) guna memastikan pelayanan berjalan dengan baik dan sesuai prosedur.
Dalam arahannya kepada personel piket fungsi, Kapolres Metro Depok menekankan pentingnya pengawasan ruang tahanan, termasuk memastikan keamanan, keselamatan, serta kesehatan para tahanan. Kapolres juga mengingatkan agar tahanan tidak membawa barang-barang yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan di dalam ruang tahanan.
Selain itu, Kapolres Metro Depok menegaskan agar setiap penyerahan pelaku dari masyarakat dilengkapi dengan administrasi yang jelas, berupa surat penyerahan dan pendataan yang lengkap. Petugas juga diminta untuk melakukan pengecekan kesehatan terhadap pelaku yang diserahkan dan memberikan penanganan medis dengan merujuk ke fasilitas kesehatan terdekat apabila diperlukan.
Sekitar pukul 15.00 WIB, Kapolres Metro Depok beserta rombongan meninggalkan Mapolsek Bojongsari untuk melanjutkan pengecekan ke Pos Pengamanan Operasi Lilin Jaya 2025 Perum Shila at Sawangan, Kelurahan Bojongsari. Seluruh rangkaian kegiatan kunjungan dan pengecekan tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Kegiatan ini merupakan bentuk pengawasan dan perhatian pimpinan terhadap kesiapan jajaran di tingkat Polsek, khususnya dalam mendukung kelancaran pelaksanaan Operasi Lilin Jaya 2025 di wilayah hukum Polres Metro Depok.
Leave a Reply